4 Fakta Kecelakaan Maut Fortuner di Jakut

 


Growmedia.online--

Mobil jenis SUV, Toyota Fortuner, mengalami kecelakaan di exit Tol Plumpang, Jakarta Utara (Jakut). Ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut.

Kasat Lantas Jakarta Utara Kompol Edy Purwanto mengatakan peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (18/7) pukul 22.00 WIB malam. Mulanya, kendaraan Fortuner tersebut tengah melaju dari arah selatan menuju ke utara di Jalan Tol Ir Wiyoto Wiyono.

Sesampainya di exit atau gerbang Tol Plumpang, sopir Fortuner berinisial BN (18) menghindari kendaraan lain yang tengah melaju di depannya kemudian oleng hingga menabrak beton. Dalam Fortuner yang dikemudikan BN tersebut ada 3 orang penumpang berinisial BWS (19), CC (19), dan ARH (19).

"Pengemudi kendaraan Toyota Fortuner B-8900-TO saudara BN mengalami luka di bagian dagu robek, kedua tangan lecet, kepala robek, dahi lecet dan memar," kata Kasat Lantas Jakarta Utara Kompol Edy Purwanto dalam keterangannya, Rabu (19/7/2023).


Berikut sejumlah faktanya:


1. 3 Orang Meninggal

Tiga orang dilaporkan meninggal akibat kecelakaan maut tersebut. Ketiga penumpang meninggal di lokasi.


"Akibat dari laka lantas tersebut pengemudi mengalami luka dan ketiga penumpang meninggal dunia di TKP serta kendaraan mengalami kerusakan," kata Edy.


"Penumpang saudara BWS mengalami luka di bagian wajah lecet dan robek serta dada memar. Penumpang saudara CC mengalami luka di bagian wajah lecet dan robek, dada memar. Penumpang saudara ARH mengalami luka di bagian wajah lecet dan robek dan dada memar," imbuhnya.

2. Mobil Coba Hindari Kendaraan Lain

Polisi mengungkap penyebab terjadinya kecelakaan mobil Fortuner tersebut berujung 3 orang penumpang tewas. Mobil itu mengalami kecelakaan setelah menghindari kendaraan lain pada Selasa (18/7) malam.


"Melaju dari arah selatan ke utara di Jalan Tol Ir Wiyoto Wiyono, tepatnya di dekat Km 13 / Outrent Tanjung Priok, saat melintas di tikungan menghindari kendaraan di depannya dari sisi kanan, karena kurang konsentrasi sehingga oleng ke kiri dan menabrak beton pemisah jalan dan pagar besi," ucap Edy.

Dilihat dari akun Instagram jakut.info mobil yang kecelakaan itu merupakan Fortuner bernopol B 8900 TQ. Kecelakaan terjadi di Exit Tol Plumpang menuju Jalan Yos Sudarso arah Tanjung Priok.

Akun Twitter TMC Polda Metro Jaya mengunggah foto kecelakaan mobil tersebut. Kondisi mobil tampak terbalik. Kerangka mobil pun terlihat ringsek.

3. Tak Ada Indikasi Sopir Mabuk

Polisi memastikan tidak ada indikasi sopir Fortuner dalam keadaan mabuk. Sopir disebut tidak dalam pengaruh alkohol.

"Tidak ada," ucap Edy saat dihubungi, Rabu (19/7/2023).

Edi mengaku pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan perihal penyebab pasti dari kecelakaan tersebut. Dugaan sopir BN dalam keadaan mengantuk juga tengah diselidiki.

"Masih dalam penyelidikan," katanya.

Selain itu, Edi menambahkan, surat kendaraan mobil Fortuner ditemukan dalam keadaan lengkap. Sopir yang masih berusia 18 tahun juga sudah mengantongi surat izin mengemudi (SIM).

"(Sopir) sudah memiliki SIM," ucap Edi

4. Diduga Kurang Konsentrasi

Polisi mengungkap penyebab terjadinya kecelakaan mobil Fortuner tersebut berujung 3 orang penumpang tewas. Mobil itu mengalami kecelakaan setelah menghindari kendaraan lain pada Selasa (18/7) malam.


"Melaju dari arah selatan ke utara di Jalan Tol Ir Wiyoto Wiyono, tepatnya di dekat Km 13/Outrent Tanjung Priok, saat melintas di tikungan menghindari kendaraan di depannya dari sisi kanan, karena kurang konsentrasi sehingga oleng ke kiri dan menabrak beton pemisah jalan dan pagar besi," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Utara Kompol Edy Purwanto.


Akun Twitter TMC Polda Metro Jaya mengunggah foto kecelakaan mobil tersebut. Kondisi mobil tampak terbalik. Kerangka mobil pun terlihat ringsek.

Sumber: Detik.com

0 Komentar