Narapidana Kabur, Kadivpas Kemenkumhan Tak Mengetahui Bahwa Ada Napi Yang Kabur





Riau, Growmedia.com - 

Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Riau Mulyadi mengaku belum mengetahui kaburnya seorang narapidana dari Lapas Kelas IIA Bengkalis.

“Sampai saat ini belum (ada info). Sejauh ini belum ada,” kata Mulyadi saat dikonfirmasi JPNN.com, Rabu (13/9). Dia akan mengonformasi informasi tersebut kepada pihak Lapas Kelas IIA Bengkalis.

“Belum dapat informasi dari lapas. Nanti mungkin kalau sudah tertangkap baru diinformasi kepada kami. Saya konfirmasi dulu,” katanya. Diberitakan sebelumnya Kalapas IIA Bengkalis M Lukman mengatakan tahanan itu melarikan diri dari plafon sel. Narapidana bernama Syamsul Arifin (36) itu diketahui melarikan diri pada Rabu, 13 September 2023, sekitar pukul 02.00 WIB.

Tim gabungan sudah dikerahkan untuk menangkap kembali Syamsul Arifin. Tim tersebut terdiri dari Lapas Kelas IIA, kepolisian, dan TNI.

“Kami sudah membentuk tim. Sekarang sedang dilakukan upaya pencarian semaksimal mungkin untuk menangkap kembali SA,” kata Lukman.

Dia menjelaskan bahwa Syamsul Arifin melarikan diri dari atas plafon sel. Kemudian lompat dari tembok Lapas Kelas IIA Bengkalis. “Dia melarikan diri sendiri. Semoga tertangkap dalam waktu dekat ini,” beber Lukman. Lukman menambahkan bahwa Syamsul Arifin merupakan narapidana kasus pencurian yang divonis dengan hukuman selama lima tahun penjara dan baru dijalani sekitar tujuh bulan. “Dia ini tersandung kasus pencurian spesialis sepeda motor dan merupakan residivis,” katanya.

Sumber : jpnn.com

0 Komentar