Erick Tohir dan Andre Rosiade Terbang Tonton Timnas VS Guinea

 


Jakarta,Growmedia-indo.online-

Anggota DPR RI Andre Rosiade bersama Ketua Umum PSSI Erick Thohir terbang ke Paris, Prancis. Andre dan Erick memberikan dukungan dengan menonton langsung laga play-off Olimpiade 2024 antara Timnas Indonesia U-23 melawan Guinea.
Momen perjalanan Andre dan Erick menuju Paris diunggah di akun Instagram @andre_rosiade seperti dilihat detikcom, Rabu (8/5/2023). Andre berfoto bersama Erick di dalam pesawat.

"From Dubai to Paris bersama Ketum @pssi mendukung Indonesia vs Guinea," tulis Andre.

Hal yang sama juga dilakukan Andre dan Erick saat Timnas Indonesia U-23 bermain di semifinal Piala Asia U-23. Mereka terbang ke Doha, Qatar, untuk memberikan dukungan langsung kepada Pratama Arhan dkk.

Namun Timnas Indonesia U-23 kalah di semifinal dan laga penentuan tiga besar. Indonesia kini berjuang untuk mengamankan tiket Olimpiade Paris dengan bertarung melawan Guinea.

Laga tersebut akan digelar pada hari Kamis (9/5/2024), pukul 19.00 WIB. Tim asuhan Shin Tae-yong baru tiba di Paris pada hari Senin (6/5) setelah meninggalkan Doha, Qatar, pasca tampil di Piala Asia U-23 2024.

Dilansir detikSport, Garuda Muda hanya punya waktu singkat mempersiapkan diri untuk menghadapi Guinea. Shin Tae-yong pun langsung menggelar latihan di hari yang sama setelah tiba di Paris. Latihan perdana digelar di Stade Leo Lagrange pukul 11.00 - 13.00 waktu setempat.

Di Paris, Timnas Indonesia U-23 harus menghadapi perubahan cuaca ekstrem. Cuaca selama tiga pekan di Doha sebelumnya di kisaran 35 derajat celcius, di Paris 12 derajat celcius.

"Tentu kami menyesuaikan keadaan dan pada hari pertama ini cuma latihan ringan. Conditioning," kata pemain Timnas U-23 Ikhsan Zikrak dalam keterangannya yang dirilis PSSI.

Ikhsan berharap proses adaptasi ini tidak menemui kendala. Sebab Timnas Indonesia U-23 harus berpacu dengan waktu dalam menatap laga krusial kontra Guinea.

"Kami mempersiapkan diri agar bisa bermain bagus dan masuk ke Olimpiade," tutur Ikhsan, yang berasal dari klub Borneo FC Samarinda.

Sumber: detik.com

0 Komentar