Indikasi Kecurangan Atas Keberpihakan Wakil Rektor 3 pada Salah Satu Bakal Calon Ketua dan Wakil Ketua Ormawa UNIAS Gunungsitoli



Gunungsitoli (22/05/2024) Terindikasi kecurangan dalam demokrasi pada pemilihan Ormawa (Organisasi Kemahasiswaan) Universitas Nias yang mencakup BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) dan MAPERWA (Majelis Permusyawaratan 

Ketua MAPERWA Alfa Gulo bersama rekan-rekan mahasiswa aktif telah mengajukan nama-nama Tim Pelaksana Pemilihan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan namun diabaikan oleh Wakil Rektor 3 Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Universitas Nias dan membentuk Tim Pelaksana Pemilihan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan secara sepihak.


Selain itu, MAPERWA telah membuat AD/ART terkait Peraturan Pemilihan Pengurus Ormawa dalam hal ini: Calon Ketua dan Wakil Ketua BEM maupun MAPERWA UNIAS yang berlandaskan Peraturan Rektor No. 03 Tahun 2022.


"Kami Maperwa telah membuat AD/ART Peraturan No. 03 tahun 2022 tentang Organisasi Kemahasiswaan sebagaimana telah dijadikan sebagai pedoman dalam ketentuan pemilihan pengurus organisasi Kemahasiswaan tingkat Universitas Nias tersebut seharusnya ada konsistensi dari lembaga dan tim Pelaksana pemilihan pengurus ormawa BEM dan MAPEEWA Universitas Nias tersebut sehingga dapat dijalankan dengan sebaik-baiknya. Yakni dari semester 6 sebagai calon ketua dan semester 4 sebagai calon wakil ketua" ujar Alfa.


Hal tersebut dilakukan dengan tujuan apabila Ketua Ormawa selesai menjabat maka wakilnya dapat memiliki pengalaman dalam menjalankan Ormawa.



Selain sama-sama semester 5, bakal calon ketua juga merupakan ketua organisasi eksternal kampus yang seharusnya tidak diperbolehkan untuk mengikuti pemilihan Ormawa berdasarkan Peraturan Rektor.


"Kandidat calon ketuanya merupakan pengurus organisasi eksternal kampus dalam hal ini dia menjadi ketuanya, sedangkan dalam Peraturan Rektor tidak diperkenankan calon ketua dan wakil ketua menjabat di luar organisasi kampus" ujar Alfa.


"Kalau kami baca situasinya mereka (Warek 3) mendukung salah satu bakal calon ketua dan wakil ketua yang tidak memenuhi syarat administrasi sehingga tadi malam pukul 21.15 WIB kami mendatangi rektorat untuk meminta kejelasan terkait penetapan bakal calon ketua dan wakil" imbuhnya. 

0 Komentar