Polda DIY Bersama Ormas Plester Adakan Baksos Sembako di Kulon Progo

Wakapolres Metro Jakarta Timur Tinjau Posyandu Kampung Rambutan, Pastikan Pelayanan Arus Balik Optimal   Tawuran Warga di Petojo Utara Kembali Terjadi, Dipicu Provokasi dan Petasan, Polisi Bertindak Cepat   Momen Spesial: Keluarga Besar Sumiyati Gelar Tasyakuran dan Santunan Anak Yatim   Silaturahmi Bernilai Strategis: Babinsa Koramil 03/Sioban Gali Potensi Pertanian Desa Matobe   Tingkatkan Keamanan Wilayah, Babinsa Sikakap Gelar Komsos dengan Mitra Karib   Cuaca Ekstrem Mengancam, Babinsa Koramil 03/Sioban Ajak Warga Mapaddegat Tingkatkan Kewaspadaan   Kapolres Musi Banyuasin berikan klarifikasi terkait insiden kebakaran di Area Kebun Hindoli.   2 Unit Rumah Dilanda Musibah Kebakaran,Kasat Pol-PP Musi Banyuasin Berikan Himbauan.   Bupati Buka MTQ ke-42 Desa Muaro Panco, H M Syukur: Amalkan Kandungan Al Quran Dalam Kehidupan Sehari-hari   Warga Papua di Pelosok Rasakan Sentuhan Kepedulian TNI   Kurangnya Perhatian Media di Acara "Wakil Gubernur Menyapa Warga" Perlu Disayangkan   Kebersamaan TNI dan Jemaat: Dandim 0319 Hadiri Peresmian Gereja GKPM Invokavit di Sipora   Pengamanan Arus Balik di Km 258, Wakapolda Metro Jaya Lakukan Peninjauan di Dampingi Kapolres Metro Bekasi   Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, Cek dan Kontrol Pengamanan Arus Balik Lebaran Penumpang Kapal   Pos Pam Terpadu Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025 di Bangkinang Kota Siap Amankan Arus Balik Lebaran    Kapolres Kampar Beri Kado Istimewa di Hari Ulang Tahun Personel, Bibit Pohon untuk Jaga Kelestarian Alam dan Rawat Marwah Budaya    POLRI untuk Masyarakat: Kapolres Mentawai Wujudkan Hunian Layak bagi Warga Lansia   Jelan PSU Ketua Wider Nurlatu, SH Ajak Semua Pihak Dukung Polres Buru dan TNI Jaga Kambtibmas   Dirlantas Polda Riau Tinjau Langsung Arus Balik Lebaran di Exit Tol XIII Koto Kampar, Pastikan Kelancaran dan Keamanan Perjalanan    Pangdam Pattimura Diminta Segera Tindak Tegas Oknum TNI AD Serda Anas Umasugi Ini Kronologisnya  
Daftar Isi


GROWMEDIA-INDO.com | KULON PROGO - Kepolisian Daerah (Polda) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menggelar bakti sosial (baksos) dengan menyebar paket sembilan bahan pokok (sembako) kepada  Warga yang membutuhkan di Kulon Progo.

Kegiatan kali ini digelar dengan menggandeng Plester Kulon Progo Reborn, salah satu organisasi masyarakat (ormas) di Kulon Progo.

Panit 3 Subdit 5 Dit Intelkam Polda DIY Iptu Rinto Pamuji menuturkan, baksos yang digelar merupakan tindak lanjut dari arahan Kapolda DIY, sebagai upaya untuk melakukan cooling sistem terhadap kegiatan pemilihan umum (pemilu) di Yogyakarta, yaitu pemilu presiden (pilpres), pemilu legislatif (pileg) dan pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024.

"Dalam kegiatan ini, ada 100 paket sembako yang kami berikan," ujarnya, dalam keterangan tertulis, Sabtu 15 Juni 2024.

Iptu Rinto Pamuji menyebutkan, paket sembako yang diberikan berisi beras, minyak goreng, gula pasir, dan teh.

Dijelaskan Iptu Rinto Pamuji, paket sembako selain didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan juga diperuntukkan kepada anggota Ormas Plester Kulon Progo

"Ormas Plester Kulon Progo Reborn digandeng dalam pendistribusian agar penilaian masyarakat terhadap kelompok tersebut berubah menjadi baik," ungkapnya.

Sekretaris Plester Kulon Progo Reborn Krisna Setyo Prabowo menyampaikan terima kasih kepada Polda DIY lantaran telah digandeng dalam kegiatan baksos.

Baca Juga: loading

Menurut dia, organisasi yang berdiri sejak tahun 2015 ini sebelumnya juga telah banyak melakukan kegiatan sosial untuk meringankan beban masyarakat.

"Kami sebagai ormas di Kulon Progo sangat berharap adanya perbinaan dari Polda DIY yang terus berlanjut dan dapat bermanfaat kepada Warga Masyarakat Kulon Progo," ucapnya.

Menanggapi baksos yang digelar Polda DIY, Wardoyo salah satu warga masyarakat menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan sembako yang diberikan.

"Alhamdulillah sekali kalau ada yang bantu. Apapun bentuk bantuannya kami terima dengan senang hati," katanya.

Menurut Iptu Rinto Pamuji, cooling system dimaksudkan untuk menjaga dan mencegah potensi gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dengan melibatkan seluruh komponen bangsa sehingga harkamtibmas mampu terjaga dan senantiasa kondusif atau aman dan terkendali.***



Posting Komentar