Konferensi Pers Hasil Pendaftaran Bakal Calon Pasangan Cagub Cawagub DKI Jakarta 2024


Jakarta, growmedia-indo.com -

Kontestasi Pemilihan Umum Kepala Daerah di Indonesia dilakukan secara serentak. Banyak nama-nama baru di kancah putaran politik di daerah saat ini. Namun nama petahana masih ada yang mengusung, hal tersebut sah-sah saja selama mengikuti peraturan yang berlaku.

 

KPU Jakarta pada 28 Agustus telah menerima pendaftaran dua pasangan Bacalon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI untuk Pemilihan umum 2024.

 

"Mengucapkan terima kasih atas kehadiran teman-teman Media. Hari ini kita menerima dua pendaftaran dua pasangan bakal calon, yang pertama Bapak Pramono Anung, Bapak Haji Rano Karno yang diusung PDI-Perjuangan. Yang kedua Bapak Ridwan kamil Suswono yang diusung 13 partai politik. Yang pasti pada hari ini berkas diterima dan lengkap untuk pendaftaran. Tentu kami akan melakukan verifikasi administrasi syarat dukungan yang sudah disahkannya mulai tanggal 29 sampai 5 September 2024,” papar Wahyu Dinata, Ketua KPU Jakarta.

 

Lebih lanjut ia menyampaikan, “tentu saja kedepannya kami mohon kerja sama semua pihak termasuk dalam tahapan pengecekan, termasuk tanggapan masyarakat pada pasangan calon yang sudah kami terima pada hari ini," pungkasnya.

 

"Pada proses pendaftaran, kami akan melakukan penelitian administrasi pada berkas pencalonan juga para calon, kemudian kami juga tadi sudah memberikan surat pengantar pasangan calon melakukan pemeriksaaan, yang pertama pasangan calon Bapak Pramono anung dan Bapak Rano Karno akan melakukan pemeriksaan kesehatan di RSUD Tarakan pada 30 Agustus mulai pukul 07.00 WIB sampai selesai," jelas Dodi staff KPU Jakarta.

 

Bapak Ridwan Kamil Suswono akan melakukan pemeriksaan kesehatan pada hari Sabtu 31 Agustus mulai pukul 07.00 WIB sampai selesai. RSUD Tarakan sudah menyiapkan dokter spesialis ahli untuk melakukan pemeriksaan kesehatan bebas penyalahgunaan narkoba.

 

"Untuk besok masih membuka peluang. Untuk besok perseorangan untuk hadir, kami buka mulai pukul 09.00 sampai 23.59 WIB. Kami akan konfirmasi kapan pak Dharma dan tim yang pasti hari terakhir nanti kami cek kesekretariatan. Yang pasti tadi proses berjalan secara terbuka karena syarat pendaftaran adalah hadir pasangan calon, yang kedua hadir pimpinan partai pengusungnya," jelasnya lagi.

 

Adapun terdapat 13 partai pengusung Ridwan Kamil antara lain Partai Nasdem, Partai Keadilan Sejahtera, Partai Amanat Nasional, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Golongan Karya, Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Persatuan Pembangunan, Partai Demokrat, Partai Perindo, Partai Garuda, Partai Bulan Bintang, Partai Solidaritas Indonesia, dan Partai Gelora.

 

“Proses apapun akan kami cek verifikasi administrasi kembali dan sejauh ini belum ada double dukungan di data kami,” tutupnya.

 

(NanangSupriadi)

0 Komentar