Gotong Royong Warga Bangun Jalan di Desa Persiapan Kour Atuna

Maluku Barat Daya, growmedia-indo.com-

Semangat gotong royong masyarakat untuk menyelesaikan pembangunan jalan Desa Persiapan Kour Atuna Kecamatan Kepulauan Roma Kabupaten Maluku Barat Daya patut diberi apresiasi. Berkat semangat dan partisipasi warga, jalur jalan yang terletak di wilayah Kour sudah mulai rampung.


“Pembangunan jalan kampung di Desa Persiapan Kour Atuna bisa terwujud karena semangat warga setempat dalam bergotong royong,” kata Kaur Pembangunan Desa Persiapan Kour Atuna Ipus Samurwaru. Jumat,  (20/9/2024).


Panjang jalan kampung tersebut sekitar 100 meter. Jalan ini berfungsi selain untuk jalur alternatif juga sebagai prasarana sosial dalam memudahkan warga untuk melakukan aktivitas sehari-hari.


Sekretaris Desa Persiapan Kour Atuna, Vebison Parak, dalam kesempatan yang sama menyatakan apresiasi dan terima kasih kepada warga yang telah menyempatkan waktu dan secara sukarela membantu mengerjakan jalan tersebut. Untuk pendanaan pembangunan jalan tersebut salah satunya bersumber dari 30% anggaran Desa induk yakni Desa Jerusu.


“Semangat gotong royong dari masyarakat untuk mengerjakan jalan tersebut harus mendapatkan apresiasi dari pemerintah. Saya kagum dengan kekompakan masyarakat Desa Persiapan Kour Atuna, sekalipun ada banyak perbedaan pendapat, namun itulah dinamika"

Bukti kekompakan masyarakat terlihat pada Jumat, (20/9/2024) di lokasi pembangunan jalan. Ada sekitar 20-an Kepala Keluarga dari Desa setempat bahu-membahu untuk membuat jalur jalan dengan beton semen dan terbukti  tidak sampai seminggu, pekerjaan pengecoran jalan sudah selesai sesuai target yang diharapkan.


Cuaca yang cerah mendukung kegiatan gotong royong tersebut. Masyarakat juga menyumbangkan makanan dan minuman untuk para relawan pada proyek pembangunan jalan tersebut.


"Hal ini membuktikan bahwa, Masyarakat Desa Persiapan Kour Atuna telah mempersiapkan dirinya untuk menyambut Desa definitif di Tahun 2025 atau 2026 oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Maluku Barat Daya lewat Pemerintah Provinsi Maluku sebagai perpanjangan tangan dari Pemerintah Pusat dalam hal ini Mendagri" Tutup Vebison.


(JKE)

0 Komentar