Menebar Kebaikan Lewat Sinergi Bagi Takjil Bersama.
Daftar Isi
Menebar Kebaikan Lewat Sinergi Bagi Takjil Bersama.
KLATEN-growmedia-indo.com
Kecamatan Polanharjo, bersama Generasi Penerus LDII Polanharjo, Karang Taruna Wahesa, Ibu-Ibu PKK, Koramil, segenap relawan, serta Pengurus Cabang LDII Polanharjo, Klaten. Hari ini menggelar program bagi takjil bersama di depan kantor Kecamatan Polanharjo Klaten,
(27/03/2025).
Haji Yuda Ketua PC LDII Polanharjo, saat ditemui awak media mengatakan "Kegiatan ini adalah kegiatan sinergi bersama dari segenap jajaran Kecamatan Polanharjo dan beberapa relawan generasi LDII serta beberapa pengurus LDII, dalam rangka menebar kebaikan dan berbagi dengan sesama di Bulan Suci Ramadhan yang penuh berkah." jelasnya.
Lebih lanjut dikatakan "Pada kesempatan kali ini, ada sekitar 250 kotak paket takjil, yang kita bagikan bersama untuk masyarakat, yang kebetulan sedang ngabuburit, menunggu waktu buka puasa dan melintas di jalan depan kantor Kecamatan, baik dari arah timur maupun arah barat, jadi memang sifatnya semi mendadak, baru kemarin ada inisiatif bersama buat ikut menebar kebaikan di bulan suci ini, maka jumlahnya tidak begitu banyak, mungkin dikesempatan lain bila lebih matang persiapannya bisa lebih banyak jumlah paket Takjilnya, namun tanpa mengurangi esensi dari berbagai itu sendiri kegiatan tetap kita laksanakan." pungkasnya.
Terpisah Agus salah seorang relawan yang ikut dalam kegiatan, ketika ditanyakan oleh awak media mengatakan
"Budaya berbagi takjil tersebut belakangan memang sering sekali di lakukan, di beberapa tempat ketika ngabuburit, terinspirasi dari ajaran agama Islam dan sabda Rasulullah dimana dalam sebuah sebuah kitab, Rasulullah bersabda "Barang siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa itu, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa sedikit pun." (HR. Tirmidzi No. 807), paparnya.
"Hingga hari ini budaya berbagi takjil dan menebar kebaikan tersebut, terus di turunkan dan terus dilestarikan oleh generasi ke generasi selanjutnya, seperti halnya apa yang telah dilakukan oleh segenap relawan yang pada sore ini telah berbagi berkah dan kebaikan bersama." terangnya
Baca Juga: loading
"Aktifitas berbagi takjil, memang biasanya dibagikan pada saat ngabuburit menunggu waktu berbuka puasa, karena di waktu tersebut banyak berlaku lalang mencari hidangan buat berbuka, Ini adalah sebuah kegiatan positif guna mengisi momentum Bulan Ramadhan, karenanya kita bersama sama ikut menyebarkan kebaikan untuk sesama." pungkasnya.
Eni salah seorang yang juga ikut menerima takjil gratis memaparkan "Saya mengikuti anak-anak ini buat ikut mencari takjil, karena mereka sangat bersemangat, makanya daripada dilarang nanti malah nangis, mendingan kita ikutin saja, kemauan anak-anak tersebut guna ikut war takjil sembari melihat keseruan aktifitas berbagai di depan Kecamatan Polanharjo" tutupnya.
Kegiatan berlangsung lancar dan dalam waktu kurang setengah jam semua takjil sudah habis terbagi. Sebuah kegiatan positif yang memang menginspirasi banyak orang untuk berbuat kebaikan serupa di bulan penuh berkah ini, semoga makin banyak yang melakukan aktifitas serupa agar lebih terdengar lagi semangat berbagi dan menebar kebaikan untuk sesama ini.
( Pitut Saputra )
Posting Komentar