Nanda Mantan Finalis Bujang Dayang Siap Ramaikan Kontestasi Pilbup Bangka

Daftar Isi

Pangkalpinang, Growmedia,indo,com–
Tak hanya di Kota Pangkalpinang, euforia Pilkada serentak juga menggema hingga ke Kabupaten Bangka. Sejumlah nama baru mulai bermunculan sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati, menandakan geliat demokrasi yang kian hidup di wilayah berjuluk “Sepintu Sedulang” itu. Kamis (10/4/2025).

Salah satu sosok yang mencuri perhatian adalah Nanda, pemuda asli Bangka yang juga pernah menjadi finalis ajang Bujang Dayang Bangka.

Dalam pernyataannya kepada media jejaring KBO Babel, Nanda secara terbuka mengungkapkan minatnya untuk turut serta dalam kontestasi Pilbup Bangka 2024.


Meskipun belum secara resmi diusung partai, Nanda menegaskan bahwa ia siap maju apabila mendapat dukungan politik dan pasangan yang sejalan secara visi dan semangat.

“Saya renyek (berminat) ikut dalam kontestasi Pilbup Bangka. Selain sebagai bentuk pengabdian kepada tanah kelahiran, saya ingin memberikan pesan kuat kepada generasi muda agar tidak malu untuk tampil dan bersaing dalam ranah politik,” tegas Nanda.

Baginya, menjadi pemimpin daerah bukanlah hak eksklusif para pensiunan atau mereka yang telah menapaki usia senja.

Justru sebaliknya, masa muda adalah momen terbaik untuk berkarya dan mengabdi dengan penuh semangat serta gagasan segar.

“Kenapa harus menunggu tua? Anak muda harus berani menyatakan diri siap mengabdi. Selama kita masih sehat, punya energi, dan semangat membangun, kenapa tidak kita gunakan untuk daerah kita sendiri?" Ujar koordinator komunitas vespa Bangka.

Langkah Nanda dinilai sebagai angin segar dalam dinamika politik lokal. Ia bukan hanya membawa semangat baru, tapi juga mencoba mendobrak paradigma lama bahwa politik hanya milik mereka yang telah matang usia.

Lebih lanjut, Nanda juga menyampaikan bahwa pencalonan dirinya tak lepas dari keinginan untuk mengetahui seberapa besar masyarakat Bangka mengenalnya, baik secara personal maupun melalui jejak kontribusinya selama ini.

“Saya ingin tahu sejauh mana masyarakat mengenal saya. Kalau mereka tahu panggilan saya, berarti mereka tahu siapa saya sebenarnya. Itu jadi salah satu tolak ukur penerimaan saya di tengah masyarakat,” pungkasnya.

Dengan pernyataan terbuka ini, Nanda menjadi salah satu dari sedikit anak muda yang tampil percaya diri dalam pusaran Pilbup Bangka 2024.

Kehadirannya berpotensi membangkitkan semangat baru di tengah masyarakat, terutama kalangan muda, untuk turut aktif berpartisipasi dalam proses demokrasi.

Posting Komentar